Tak mengherankan apabila tim kuat dapat mudah melewati setiap rintangan di kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa. Mereka ditaksir dapat melaju sesuai target.
Berdasarkan ranking FIFA, tim hebat seperti Belgia, Prancis, Inggris, Portugal, Spanyol, Italia, hingga Jerman belum menemui kendala serius hingga pertandingan kedua kualifikasi tersebut. Apalagi, mereka memiliki ranking tertinggi di FIFA.
Baca juga: 5 Pengganti Joachim Loew yang Siap ke Barcelona
Jerman bisa dijadikan contoh. Walau menang tipis-tipis, Der Panzer menguasai klasemen sementara Grup J. Begitu pula dengan tim lain, kendati Portugal dan Spanyol sempat ditahan imbang lawan mereka masing-masing.
Portugal bermain imbang 2-2 melawan Serbia di Grup A, sedangkan Spanyol sempat ditahan Yunani di Grup B. Fakta itu membuat mereka harus puas sebagai runner-up untuk sementara waktu.
Pelatih Spanyol, Luis Enrique, nyaris terkena serangan jantung apabila Dani Olmo tak mencetak gol La Furia Roja di masa injury time kontra Georgia. Gol Olmo membuat Negeri Matador menang tipis 2-1.
“Banyak pekerjaan yang harus kami perbaiki, apalagi kami hanya bermain imbang kontra Yunani di pertandingan sebelumnya. Kami segera berbenah,” ungkap Enrique, dilansir Marca.
Paling mengesankan adalah skuad Armenia. Tim yang diperkuat Henrikh Mkhitaryan itu dapat bersaing ketat dengan Jerman di posisi puncak Grup J. Padahal, jika dibandingkan dengan Jerman yang berada di pot pertama, Armenia berada di pot kelima.
Baca juga: Ambisi Besar Valentino Rossi di Balapan Tahun ini
Bagaimana dengan Indonesia? Pencinta sepak bola Tanah Air harus bersabar karena skuad Garuda masih tertahan di peringkat 173 dunia. Mereka belum juga meraih kemenangan di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia babak kedua Grup G . Indonesia masih terpaku di dasar klasemen tertinggal dari Vietnam, Malaysia, Thailand, dan Uni Emirat Arab.
Namun, PSSI berencana akan menggelar serangkaian uji coba. Mereka sudah menghubungi Bolivia, Brasil, hingga Pantai Gading. Otoritas sepak bola Indonesia itu berharap skuad Garuda mendapat lawan berkualitas untuk menambah pengalaman bertanding. *