Dari segala sisi, SS Lazio diyakini bakal kesulitan menghadapi Bayern Muenchen pada leg pertama 16 besar Liga Champions. Tapi, ada satu misi yang hendak diselesaikan Lazio, yakni ingin membuktikan mereka menjadi tim terbaik di Ibu Kota Italia.
Bicara prediksi pertemuan antara Lazio kontra Bayern di Olimpico Roma, Rabu (24/2/2021) dinihari WIB, banyak pakar sepak bola menyebut tim asuhan Simone Inzaghi bakal babak beluar walau bermain di kandang sendiri.
Baca juga: Atletico Siapkan Suarez 'Gigit' Chelsea di Wanda Metropolitano
Setidaknya ada lima unsur yang menyulitkan perjuangan Lazio menggapai kemenangan atas Bayern. Fakta pertama adalah skuad terbatas yang dimiliki I Biancocelesti, berbeda dengan Bayern yang punya kedalaman skuad berlimpah di setiap lini.
Fakta lainnya adalah motivasi Bayern yang sedang tinggi mencari kemenangan. FC Hollywood membutuhkan itu setelah mengalami fase sulit di kancah domestik Bundesliga.
Selanjutnya adalah kehadiran Robert Lewandowski sebagai mesin gol Bayern. Striker Polandia ini dipercaya menjadi kekhawatiran serius kubu tuan rumah.
Pengalaman bertanding di Liga Champions juga sangat menentukan. Jika Lazio sudah lama sekali baru kembali merasakan kompetisi terbaik di Benua Biru, sedangkan Bayern berpredikat sebagai juara bertahan.
Paling krusial adalah lemahnya lini pertahanan Lazio. Mereka sudah kebobolan 30 gol dari 23 laga. Itu menjadi kekhawatiran ketika menghadapi agresivitas Bayern.
Baca juga: Peluang Besar I Nerazzurri Raih Scudetto di Akhir Musim
Walau begitu, sepak bola bukan matematika. Inzaghi menyadari timnya masih memiliki peluang mendapatkan hasil terbaik pada laga nanti. "Kami sadar siapa yang kami hadapi, tapi bukan berarti kami bakal begitu saja membiarkan mereka mempermalukan Lazio," tutur Inzaghi, dilansir Football Italia.
Adik kandung legenda Milan, Filippo Inzaghi, ini justru sesumbar dapat memberikan kejutan. Dia berharap misi itu dapat tercapai agar nama besar Lazio makin disegani. Tak hanya di Roma, tapi juga dunia. *